Teknologi Informasi dan
Komunikasi, adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh
peralatan teknis untuk memproses dan
menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi
segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu,
manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah
segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan
mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu,
teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak
terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas
yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan,
pemindahan informasi antar media. SoftWare Yang Digunakan
Pada Teknik Mesin Perkembangan dunia
industri khususnya dalam bidang manufactur, hal ini diikuti dengan munculnya
berbagai macam software untuk mendukung kegiatan di bidang tersebut.misalnya,
SolidWorks, AutoCAD, Catia, Autodesk Inventor, Mastercam, dll yang umum saat
anda bekerja di bidang manufaktur.
1.Solidworks
SolidWorks adalah
software CAD 3D yang dikembangkan oleh SolidWrks Coorporation yang sekarang
sudah diakuisisi oleh Dassault systemes.SolidWorks merupakan salah satu 3D CAD yang
sangat populer saat ini di Indonesia sudah banyak sekali perusahhan
manufacturing yang mengimplementasikan software SolidWorks.
2.Autocad
AutoCAD adalah sebuah
perangkat lunak CAD yang berfungsi untuk menggambar/ mendesain sebuah
objek 2 dimensi maupun 3 dimensi dengan sistem CAD. AutoCAD adalah software
desain yang paling populer di dunia karena keunggulannya dalam mengembangkan
produk-produknya. AutoCAD dikembngkan oleh Autodesk yang memiliki banyak versi
mulai dari versi pertama yang dikeluarkannya adalah 1.0 (tahun 1982) sampai
dengan versi yang sekarang. AutoCAD terus berinovasi dengan mengeluarkan versi-versi
terbarunya dan fitur-fitur yang lebih menarik tentunya.
3. CATIA
Konsep perancangan pada
CAD saat ini ada dua tipe yaitu Bottom Up dan Top Down. Konsep
perancangan Bottom Up merupakan konsep penggambaran yang berorientasi
pada penggambaran 2D untuk membangun 3D seperti pada AutoCAD. Sedangkan proses
perancangan Top Down merupakan suatu konsep perancangan yang sudah
berorientasi pada penggambaran 3D dan assemblingnya terlebih dulu, baru
kemudian dibuat gambar kerja 2D dari hasil proyeksi 3D-nya. CATIA adalah
salah satu software yang menggunakan konsep Top Down ini.
Hasil dari proses penggambaran CATIA Mechanical Part Design berupa
pemodelan geometrik 3D. Pemodelan geometrik ini akan menjadi data masukan bagi
proses pembuatan gambar 2D dengan cara memproyeksikan atau memotong pemodelan
3D pada bagian yang dikehendaki.
Pemodelan geometrik
yang dihasilkan oleh suatu CAD ini seringkali disebut jantung dari sistem
CAD/CAM/CAE karena file yang dihasilkannya akan menjadi data masukan untuk
proses pembuatan gambar kerjanya, proses rekayasanya (analisis dan simulasi)
pada CAE, proses pembuatan prototipenya pada Rapid Prototyping, proses
manufakturnya pada CAM dan proses-proses lain
4.Inventor
Autodesk inventor
2012 merupakan sebuah progaam CADD dalam bidang teknik yang diaplikasikan untuk
perancangan mekanik dalam bentuk 3D. Syaiful Alchazin (2012: 2) mengatakan
bahwa Autodesk Inventor 2012 merupakan program yang dirancang khusus untuk
keperluan bidang teknik seperti design produk, design mesin, design mold,
design konstruksi, atau keperluan produk teknik lainnya. Program ini merupakan
rangkaian dari program penyempurnaan dari Autocad dan Autodesk Mechanical
Desktop. Lebih lanjut, program ini sangat cocok bagi penguna Autodesk Autocad
yang ingin meningkatkan kemampuanya karena memiliki konsep yang hampir sama
dalam mengambar 3D. Autodesk inventor 2012 merupakan salah satu software CADD (Computer Aided
Drawing And Design) yang dikeluarkan oleh perusahaan asal Amerika bernama
Autodesk. Sebagai software CADD, Autodesk inventor sangat sesuai diaplikasikan
dalam pekerjaan perancangan komponen mekanik, perancangan sistem mekanik hingga
analisis kekuatan mekanis dari komponen-komponen mekanik yang dirancang. Sifat
parametrik yang dimiliki software ini menjadikannya mudah unutk di edit dan
dimodifikasi.
5. MASTERCAM
Mastercam merupakan software yang
digunakan untuk menggambarkan atau merencanakan proses permesinan secara
virtual melalui layar komputer. Hasil perencanaan proses permesinan tersebut
selanjutnya digunakan sebagai pedoman pada pemrograman mesin CNC (computer
numerical controlled). Mastercam dikembangkan di Massachusetts pada tahun 1983.
Perusahaan yang mengembangkan Mastercam adalah CNC Software, Inc. yang
merupakan salah satu dari beberapa pengembang software PC berbasis computer
aided design/computer aided manufacturing tertua. CNC Software, Inc.
sekarang ini berlokasi di Tolland, Connecticut. Saat ini Mastercam berkembang
luas dan sering digunakan baik di dunia industri maupun dunia pendidikan.
KESIMPULAN:
Penerapan Teknologi Informasi dalam bidang teknik mesin berarti suatu
proses penggabungan antara Teknologi dan Informasi yang mencakup segala bidang
teknik mesin (rekayasa) untuk mempermudah mencari dan memberikan informasi
dalam suatu teknologi
Sumber:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar